-->
BLANTERWISDOM101

Tips Membersihkan Kerak Pada Oven

Friday, December 14, 2018

Sebagian orang biasanya setelah menggunakan oven malas untuk membersihkannya, karena mereka anggap tidak terlalu kotor. Tapi padahal tumpukkan kotoran dan noda yang ada dalam oven itu bisa menimbulkan karatan 


Saya akan membagikan tips untuk membersihkan kerak pada oven. Berikut tipsnya 

Manfaatkan baking soda

Kamu bisa menggunakan baking soda dengan cara mencampurkan baking soda dengan air, lalu aduk hingga menjadi pasta, kemudian kamu lapiskan pasta tersebut pada bagian oven yang berkarat, diamkan selama semalaman. Setah kamu diamkan semalaman, bersihkan baking soda itu dengan menggunakan spons hangat, kemudian keringkan 

Manfaatkan garam dan cuka

Garam dan cuka ini sangat ampuh untuk menghilangkan kerak pada peralatan memasak. Jadi, kamu bisa gunakan garam dan cuka untuk membersihkan kerak pada oven. Caranya adalah, kamu dapat mencampurkan garam, cuka dan air dalam botol yang ada penyemprotnya, setelah itu kamu bisa langsung semprotkan campuran garam, cuka dan air tersebut keseluruh oven, setelah itu panaskan oven tersebut dengan suhu yang rendah. Kemudian lap dengan menggunakan kain yang bersih. Supaya lebih wangi, kamu juga bisa menggantikan air cuka dengan perasan lemon

Share This :